KORANNTB.com – Layanan jejaring sosial Facebook dan Instagram kembali mengalami gangguan. Banyak pengguna yang mengalami gangguan mengunggah bahkan hingga masuk ke laman Facebook dan Instagram.

Gangguan mulai dirasakan pada Kamis malam, 28 November 2019. Banyak yang mengeluhkan keterlambatan akses, fitur unggah dan masalah lainnya.

Bahkan gangguan tersebut menjadi tranding di Twitter. Hastag #instagramdown populer dengan ribuan tweet. Banyak yang keluhkan gangguannya media sosial terbesar di dunia itu.

Tidak kali ini saja aplikasi ciptakan Mark Zuckerberg mengalami gangguan. Beberapa bulan belakangan ini gangguan sering dialami dengan waktu error yang variatif. Bahkan banyak netizen transit ke Twitter mengeluhkan masalah tersebut. (red)