Bersiap, Gerhana Matahari Cincin Muncul di NTB
KORANNTB.com – Gerhana matahari cincin akan muncul pada 26 Desember 2019 nanti. Di NTB gerhana matahari dapat terlihat.
Kepala Stasiun Geofisika Mataram Ardhianto Septiadhi, mengatakan gerhana sebagian akan mintas untuk wilayah Mataram pada pukul 12.16 Wita.
“Kemudian puncak gerhana akan terlihat pada pukul 14.04 Wita,” katanya, Sabtu, 21 Desember 2019.
BMKG bersama Kanwil Kemenag dan Komunitas Astronomi Serioq Langit akan melakukan pengamatan di Islamic Center Mataram mulai pukul 12.00 Wita.
BMKG juga akan melakukan streaming saat proses gerhana matahari terjadi.
Jangan Lihat Gerhana Secara Langsung
BMKG mengimbau masyarakat untuk tidak melihat gerhana matahari secara langsung.
“Jangan pernah melihat gerhana dengan mata tanpa menggunakan penapis cahaya karena bisa menyebabkan kerusakan mata dan kebutaan,” imbaunya.
Disarankan menggunakan kacamata dengan filter khusus agar cahaya tidak langsung berkontak dengan mata.
BMKG juga mengimbau masyarakat tidak melihat gerhana menggunakan kacamata hitam, film foto, film rontgen, atau alat optik apapun tanpa filter matahari. (red)
Sumber foto: Pexels