KORANNTB.com – Kapolda NTB Irjen Pol Nana Sudjana menggelar konferensi pers akhir tahun 2019 di Polda NTB, Kota Mataram, Jumat, 27 Desember 2019.

Kapolda menyebut angka kecelakaan lalulintas (lakalantas) di NTB hanya mengalami penurunan 13 kejadian dibandingkan tahun lalu. Pada tahun 2018, angka lakalantas sebanyak 1.210 kejadian, sementara di tahun 2019 ada 1.197 kejadian.

Jumlah korban meninggal akibat lakalantas di tahun 2019 sebanyak 495 jiwa. Sementara di tahun 2018 sebanyak 548 jiwa.

“Pada tahun 2019 korban meninggal dunia turun menjadi 495 jiwa,” kata Kapolda.

Di tahun ini, korban luka berat sebanyak 287 orang, turun dibandingkan 2018 yang berjumlah 310. Sementara untuk luka ringan di tahun ini sebanyak 1.711 orang, berbeda dari tahun 2018 sebanyak 1.768 orang.

Sementara akibat kecelakaan, kerugian pengendara di tahun ini mencapai Rp 2.376.685.150. Pada tahun 2018 mencapai Rp 2.318.240.000. (red)