KORANNTB.com – Puluhan anggota tim kreator dari Komunitas Ruang Sandi Jakarta direncanakan akan melakukan kunjungan promotif guna menguatkan dan meningkatkan kegiatan promosi destinasi pariwisata yang ada di Provinsi NTB. Terutama destinasi wisata yang ada di Pulau Lombok, baik itu wisata pantainya, air terjun, desa wisata, gunung, gili dan beberapa icon wisata lainnya.

Tidak hanya itu, Komunitas Ruang Sandi  juga akan membantu penguatan kegiatan promosi bagi kelompok masyarakat ekonomi kreatif seperti para pengrajin tenun, mutiara dan produk-produk industri olahan lainnya yang sedang dikembangkan oleh masyarakat.

Kegiatan ini dihajatkan untuk membantu ribuan bahkan jutaan orang yang bergantung pada sektor pariwisata dan ekonomi kreatif yang terdampak pandemi COVID-19.