Raffi Bangun Industri Sapi di Lombok, Nama Merek Saffi Ahmad
KORANNTB.com – Raffi Ahmad rencananya akan mengelola industri sapi di Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Gubernur NTB Zulkieflimansyah telah bertemu Raffi dan secara langsung bicara soal bisnis di NTB.
“Nah, kebetulan Raffi Ahmad ini punya group bisnis yang besar dan salah satu pimpinannya adalah sahabat baik saya,” kata Zulkieflimansyah, Rabu, 1 Desember 2021.
“Saya diundang untuk berkenalan dan menyampaikan ada apa saja di NTB yang mereka bisa terlibat karena memang groupnya sedang tertarik melakukan bisnis di NTB sebagai rencana diversifikasi kegiatan bisnisnya,” ujarnya.
Dia mengatakan, Raffi akan mengelola Rumah Pemotongan Hewan di STP Banyumulek, Lombok Barat. Uniknya nama mereknya Saffi Ahmad.
“Semalam sepakat Rafi Ahmad Group akan mencoba mengelola Rumah Pemotongan Hewan kita di STP Banyumulek sebagai langkah awal dan akan mengolah daging sapinya di sana nanti dengan merek Saffi Ahmad. Menarik mereknya ini,” ujarnya.
Gubernur NTB mengatakan dua pekan lagi Raffi akan datang ke Lombok dan Sumbawa untuk melihat potensi bisnis di sana.
“2 minggu lagi insya Allah mereka akan ke Lombok dan Sumbawa,” ujarnya. (red)