Putin Sebut Perang yang Sebenarnya di Ukraina Belum Dimulai
KORANNTB.com – Presiden Rusia Vladimir Putin menegaskan, perang yang sesungguhnya di Ukraina belum dimulai. Bahkan Rusia belum melakukan apa-apa pada perang tersebut.
Pernyataan tersebut menyinggung pernyataan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy yang mengatakan akan mengalahkan pasukan Rusia di medan perang.
“Kami mendengar hari ini bahwa mereka ingin kami dikalahkan di medan perang. Nah, apa yang bisa saya katakan? Biarkan mereka mencoba. Kami bahkan belum benar-benar memulai apa pun,” kata Putin.
Putin menegaskan membuka ruang untuk pembicaraan damai dengan Ukraina, namun sikap Zelenskyy dinilai terus mengobarkan perang.
Putin juga menyinggung keterlibatan barat dalam perang tersebut. Itu katanya hanya membuat tragedi bagi warga Ukraina.
Putin juga menegaskan apa yang telah berlangsung tidak dapat dihentikan.
Sebelumnya, misi perdamaian yang dibawa Presiden Jokowi ke Putin, justru mendapat respon minim dari Putin soal konflik Ukraina. Pada pidato usai pertemuan dengan Jokowi, Putin lebih condong menyinggung soal hubungan bilateral antara Indonesia dengan Rusia, khususnya terkait dengan bantuan untuk ibu kota baru Indonesia di Kalimantan. (red)
Foto: Presiden Rusia, Vladimir Putin (DimitroSevastopol – Pixabay)