KORANNTB.comGempa bumi berkekuatan 3,4 magnitudo mengguncang wilayah Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, pukul 23.11 WITA, Sabtu, 6 Mei 2023.

Kepala BMKG Stasiun Geofisika Mataram, Ardhianto Septhiadi, mengatakan gempa berlokasi pada 11 kilometer barat daya Lombok Barat dengan kedalaman 91 kilometer.

“Gempa 3,4 magnitudo berlokasi di 11 kilometer barat daya Lombok Barat,” katanya dalam keterangan tertulis.

Gempa tersebut berlangsung singkat. Terdengar atap dan tembok warga di Gerung Lombok Barat bergetar. Gempa tersebut tidak menimbulkan kerusakan dan tidak berpotensi tsunami. (red)

Link Banner