Cuaca Buruk, Penyeberangan Lembar-Padangbai Ditutup

KORANNTB.com – Penyeberangan laut dari Pelabuhan Lembar Lombok Barat menuju Padangbai Bali ditutup akibat cuaca buruk, Kamis, 7 Juli 2023.

General Manager Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry (ASDP) Cabang Lembar Lombok Barat Ardhi Ekapaty mengatakan cuaca buruk terjadi di Selat Bali yang berbahaya bagi kapal penumpang.

“Ya kita tutup sementara karena cuaca buruk,” kata Ekapati dikonfirmasi di Mataram.

Link Banner
BACA:  ASDP akan Tata Pelabuhan Lembar dan Kayangan Jadi Super Keren

Penutupan itu seusai dengan surat edaran Kementerian Perhubungan Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kantor Ke Syahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas IV Padangbai.

“Ditutup sejak pukul 09.00 Wita dari Pelabuhan Padangbai. Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi BPTD. Karena otoritas pelayaran berada di BPTD untuk memastikan kondisi cuaca,” ujarnya.

Kepala Dinas Perhubungan NTB, Lalu Moh Faozal membenarkan Pelabuhan penyebrangan Lembar di Kabupaten Lombok Barat menuju Padangbai Karangasem Bali harus ditutup akibat cuaca buruk.

Link Banner
BACA:  Penyeberangan Rute Lombok – Situbondo Kini Dibuka

“Iya buka tutup akibat gelombang tinggi pengaruh cuaca,” ujarnya.

Sementara General Manager Pelindo Lembar Wahyu Agung Pri Hartanto mengatakan untuk penyebrangan Lombok tujuan Pelabuhan Tanjungwangi Banyuwangi dan Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya tetap dibuka seperti biasanya.

“Masih dibuka. Dari tanggal 1 sampai 6 Juli kita dilayani 4 kapal tujuan Tanjung Wangi Banyuwangi dan Tanjung Perak Surabaya,” ujarnya. (red)