KORANNTB.com – Gempa bermagnitudo 3,7 mengguncang Lombok, Nusa Tenggara Barat, pukul 01.33 Wita, Kamis 7 September 2023.

Berdasarkan keterangan tertulis Kepala BMKG Stasiun Geofisika Mataram, Ardhianto Septhiadi, gempa berlokasi di 8,75 lintang selatan dan 116,17 bujur timur.

Gempa bumi tersebut berlokasi di 8 kilometer tenggara Lombok Barat pada kedalaman 95 kilometer.

“Lokasi gempa 8 kilometer tenggara Lombok Barat NTB. Kedalaman 95 kilometer,” katanya.

Link Banner

Pantauan media ini, gempa dirasakan di Kecamatan Gerung Lombok Barat. Tembok rumah warga bergetar namun getaran berlangsung singkat.

Tidak ada kerusakan akibat gempa. Gempa juga tidak menyebabkan potensi tsunami.