Staf Khusus Kemenko Polhukam Benarkan Akun Mahfud MD Diretas
KORANNTB.com – Staf Khusus Kemenko Polhukam, Rizal Mustary membenarkan akun milik Mahfud MD diretas. Dia menjelaskan akun tersebut diretas sejak Selasa siang, 16 Januari 2024.
“Saat ini status akun Instagram pribadi Bapak Mahfud MD (www.instagram.com/mohmahfudmd) diretas oleh pihak lain di luar tim pengelola. Situasi ini terjadi sejak siang hari Selasa tgl 16 Januari 2024, dan upaya pemulihan sedang dilakukan,” katanya dalam siaran pers.
Ditegaskan bahwa segala postingan di akun tersebut bukan berasal dari Mahfud MD.
“Segala post dan direct message dari akun tersebut sejak pagi hari ini bukanlah dari Bapak Mahfud MD,” katanya.
Sebelumnya, akun Instagram Calon Wakil Presiden nomor urut 3, Mahfud MD diduga dihack. Akun tersebut beberapa menit yang lalu mengunggah video diduga tentara Israel tengah bermain bola.
Unggahan tersebut juga memberi keterangan dengan menggunakan bahasa Ibrani yang diterjemahkan menjadi “Tuhan di atasku, siapa yang bisa mengendalikanku?”
Video yang diunggah memperlihatkan beberapa orang pria dan wanita yang menggunakan seragam IDF tengah bermain mengover bola menggunakan kepala mereka.