Bang Zul Bertemu TGB, Netizen Serukan Jilid 2
KORANNTB.com – Gubernur NTB periode 2018-2023 Zulkieflimansyah atau Bang Zul mengunggah momen kebersamaan dengan TGB Zainul Majdi di akun media sosialnya.
“Malam ini ngobrol2 santai bareng TGB..
Alhamdulillah beliau sehat dan tetap bersemangat,” tulis Bang Zul pada foto bersama TGB, Minggu, 31 Maret 2024 lalu.
Unggahan tersebut kemudian dibanjiri komentar netizen. Tampak banyak netizen gembira dengan postingan tersebut. Bagi mereka itu merupakan sinyal Zul-Rohmi akan kembali maju dalam Pilkada NTB 2024.
“Insya Allah dua periode berlanjut,” kata seorang netizen.
“Loteng menunggu komando Bang Zul,” sahut seorang warganet.
“Mantap lanjutkan ke jilid II, siapapun pasangan nanti yg penting Doktor Zul tetap di hati,” kata netizen lainnya.
“Bersatu menuju jilid II, Zul Rohmi insyaAllah menang lagi,” timpal seorang warganet lagi.
“Signal semakin kuat untuk 2 periode.
Pertemuan 2 tokoh hebat ini membuat sebagian orang tambah sakit kepala. Gass full Zul-Rohmi jilid 2,” ujar netizen lainnya.
Sebelumnya memang Bang Zul telah memberi sinyal bahwa Zul-Rohmi jilid 2 akan segera dideklarasikan pasca lebaran nanti.
Bang Zul menceritakan, pasca lebaran nanti Rohmi akan melakukan umroh, dan sebaliknya ibadah umroh akan menggelar deklarasi.
Hal yang sama diungkapkan Perindo NTB. Sinyal Zul-Rohmi jilid 2 akan berlanjut makin menguat.
Ketua DPW Perindo NTB, Khairul Rizal memastikan Zul-Rohmi akan segera dideklarasikan untuk jilid 2 usai lebaran nanti.
“Jika Allah mengizinkan Insya Allah lanjut Zul-Rohmi jilid 2,” katanya.
Baik Bang Zul maupun Ummi Rohmi telah bertemu dan intens membangun komunikasi politik, termasuk politik untuk Pilkada NTB 2024 ini.
Pun dengan Khairul Rizal saat ini intens sosialisasikan Zul-Rohmi jilid 2 kepada pengurus-pengurus NWDI.
“Sedang komunikasi dengan semua pengurus daerah NWDI se-NTB untuk Zul-Rohmi jilid 2,” katanya.
Komunikasi tersebut untuk mempercepat deklarasi Zul-Rohmi segera dilakukan.
“Kalau sudah deklarasi Insya Allah semuanya akan terkoordinasi dengan baik,” ujar Khairul Rizal.
Hal yang sama juga dilakukan Khairul Rizal di Kantor TGB Center bahwa Zul-Rohmi jilid 2 akan dan pasti akan berlanjut.
“Dengan semua pengurus wilayah NWDI di Kantor TGB Center juga sudah ditegaskan dan jelaskan lanjut Zul-Rohmi jilid 2,” kata dia.
Pernyataan Khairul Rizal ini juga sekaligus menepis tudingan pihak yang mengatakan Zul-Rohmi akan berpisah. Hingga saat ini diketahui Zul-Rohmi masih tetap solid untuk jilid 2.