Gempa Bumi Guncang NTB Malam Ini
KORANNTB.com – Gempa bumi mengguncang 5,1 magnitudo mengguncang Sumbawa Nusa Tenggara Barat. Gempa terjadi pukul 21.15 Wita, Kamis, 8 Juni 2024.
Dilansir dari BMKG, gempa berlokasi di 9,11 lintang selatan dan 116,94 bujur timur.
Gempa tersebut berada pada 40 kilometer Sumbawa Barat dengan kedalaman 10 kilometer.
Gempa tersebut dirasakan di Lombok. Banyak warga merasakan getaran gempa.