KoranNTB.com– Seruan legendaris Putri Mandalika kembali menggema. Masyarakat Lombok hingga wisatawan dari seluruh penjuru dunia diundang untuk menghadiri Festival Pesona Bau Nyale 2026, salah satu tradisi budaya terbesar di Nusa Tenggara Barat yang akan mencapai puncaknya pada awal Februari mendatang.

 

Festival Bau Nyale merupakan tradisi sakral masyarakat Sasak di Lombok Tengah untuk menangkap nyale atau cacing laut warna-warni secara massal. Secara adat, momen ini jatuh pada tanggal 20 bulan 10 dalam penanggalan Sasak.

 

Tradisi ini berakar dari legenda Putri Mandalika yang memilih terjun ke laut demi menjaga kedamaian, lalu dipercaya menjelma menjadi nyale yang muncul sekali dalam setahun. Ribuan orang, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, biasanya akan memadati bibir pantai hingga perbukitan di kawasan Pantai Seger sejak dini hari demi mendapatkan “anugerah” laut tersebut.

 

Pantai Seger kembali terpilih menjadi lokasi utama malam puncak karena nilai sejarahnya yang kuat sebagai tempat legenda Putri Mandalika bermula. Lautan manusia diprediksi akan memenuhi area pantai hingga menginap menggunakan tenda demi menjadi saksi munculnya nyale.

 

Pemerintah daerah berharap festival ini tidak hanya melestarikan nilai budaya, tetapi juga memperkuat posisi Lombok sebagai destinasi wisata budaya kelas dunia.

“Datanglah, rasakan, dan jadilah saksi Festival Pesona Bau Nyale 2026, tempat tradisi, alam, dan cinta berpadu abadi.”

Berdasarkan informasi resmi dari Diskominfo Lombok Tengah, melalui akun facebooknya yakni @Diskominfo Lombok Tengah, festival tahun ini akan berlangsung selama delapan hari penuh, mulai dari tanggal 01 hingga 08 Februari 2026.

 

Berikut adalah rangkaian acara utama Festival Pesona Bau Nyale 2026:

 

1. Laga Peresean

Tanggal: 01–05 Februari 2026

Lokasi: Lapangan Kuta Mandalika

Deskripsi: Pertunjukan adu ketangkasan yang menampilkan keberanian, sportivitas, dan jiwa ksatria pria suku Sasak.

 

2. Karnaval Siyu Princess (Seribu Putri Mandalika)

Tanggal: 06 Februari 2026

Lokasi: Kawasan Kuta Mandalika

Deskripsi: Parade pesona kecantikan dan keanggunan perempuan Lombok dalam balutan busana tradisi yang memukau.

 

3. Malam Puncak Bau Nyale

Tanggal: 07–08 Februari 2026

Lokasi: Pantai Seger, Desa Kuta, Kecamatan Pujut

Deskripsi: Puncak festival di mana ribuan warga akan turun ke laut pada dini hari untuk menangkap nyale di tengah suasana magis tepi pantai.