Relawan Prabowo-Sandi Upayakan Pembebasan Imran Kumis
KoranNTB.com – Relawan Rumah SandiUno Indonesia (RSI) terus memberikan support moril kepada IS alias Imran Kumis yang dijebloskan ke sel tahanan Polres Mataram karena ujaran kebencian dan merendahkan Jokowi di Facebook.
Ketua DPP RSI NTB, Amre, saat berkunjung ke ruang tahanan IS, menyampaikan RSI bersama relawan yang lain akan terus memberikan support moril dan mengawal kasus yang menjerat pemuda labil yang baru tamat sekolah itu.
“Kami bersama relawan yang lain akan terus secara kontinyu memberikan support serta pengawalan hukum saudara IS, sekalipun yang bersangkutan bukanlah Relawan Prabowo-Sandi. Tetapi kegigihannya sebagai simpatisan nomor urut 02 sangat kami apresiasi,” tegasnya.
RSI katanya, merupakan relawan Sandiaga Uno yang menjaring konstituen tidak di jalur kemitraan politik, melainkan melalui jalur manfaat, terutama di bidang ekonomi kerakyatan, kestabilan harga dan gerakan ekonomi kreatif, sesuai dengan visi dan misi RSI secara kontinyu memberikan memberikan support kepada IS.
Saat ini, relawan Rumah SandiUno Indonesia terus berkoordinasi dengan tim pengacara IS dan seluruh ketua relawan pendukung Prabowo-Sandi, baik yang ada di daerah maupun nasional. (red/2)
Tinggalkan Balasan