Sahdan Dikabarkan Jadi Calon Tunggal Kadis PUPR NTB
KORANNTB.com – Beredar kabar bahwa Kadis ESDM Provinsi NTB Sahdan menjadi calon tunggal sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi NTB.
Sebelumnya jabatan Kadis PUPR adalah Mohammad Rum. Namun dia terpilih menjadi Pj Wali Kota Bima, sehingga kekosongan di PUPR diisi oleh Kabid Bina Marga, Lies Nurkomalasari.
Menguatnya nama Sahdan sebagai Kadis PUPR tersebut beredar dari internal Pemprov NTB. Salah seorang yang tidak ingin namanya disebut mengungkapkan Sahdan akan segera diangkat menjadi Kadis PUPR dalam mutasi yang akan segera berlangsung.
“Iya benar infonya memang Pak Sahdan (calon tunggal),” kata narasumber yang meminta namanya dirahasiakan, dihubungi Rabu malam kemarin.
Sahdan memang dianggap mampu menjadi Kadis PUPR karena pernah juga menjabat pada posisi tersebut pada 2020-2021 sebelum Ridwan Syah yang telah pensiun.
Hari ini Pj Gubernur NTB masih fokus pada pelantikan Asisten I Setda NTB Fathurrahman sebagai Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) NTB.
“Hari ini pelantikan Pj Sekda jam 14.00 di Gedung Sangkareang,” ujar Kepala Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah NTB, Khairul Akbar.
Ditanya soal informasi yang beredar bahwa Sahdan akan dimutasi menjadi Kadis PUPR NTB, Khairul mengaku belum tahu.
“Belum tahu, ditunggu saja,” ujar dia.