KORANNTB.com – Prediksi cuaca di NTB selama satu pekan yang dimulai 7 Desember hingga 13 Desember 2023 didominasi cerah berawan, hujan lebat hingga hujan ringan.

Prakirawan BMKG Stasiun Meteorologi Zainuddin Abdul Madjid Praya, Anggi Dewita mengatakan pada tanggal 7 hingga 9 Desember 2023 hujan sedang hingga lebat berpotensi terjadi di Kota Mataram, Lombok Utara, Lombok Barat, Lombok Timur, Lombok Tengah, Sumbawa Barat, Sumbawa, Bima, Kota Bima dan Dompu pada pagi hingga dini hari.

“Suhu udara 7-9 Desember berkisar 24 derajat celcius hingga 35 derajat celcius,” katanya, Kamis, 7 Desember 2023.

Sementara angin permukaan bertiup dengan variasi arah dominan dari tenggara ke barat daya dengan kecepatan angin maksimum mencapai 30 kilometer per jam.

Kemudian pada 10-13 Desember 2023 cuaca umumnya cerah berawan hingga hujan ringan.

“Hujan ringan hingga sedang berpotensi terjadi di Lomboki Utara, Lombok Barat, Lombok Timur, Sumbawa Barat, Sumbawa dan Dompu siang hingga sore hari,” ujarnya.

Suhu udara berkisar 24 derajat celcius hingga 35 derajat celcius. Angin permukaan bertiup dengan variasi arah dominan dari tenggara ke barat daya dengan kecepatan angin maksimum mencapai 30 kilometer per jam.

Masyakat diimbau untuk mewaspadai bencana hidrometeorologi seperti banjir hingga tanah longsor. Genangan angin juga berpotensi terjadi saat hujan lebat, sehingga pastikan selokan air tidak tersumbat saat hujan turun. Itu berdasarkan prediksi cuaca di NTB selama satu pekan ini.

Gelombang tinggi…