Wahana Rumah Hantu Konsep Drive Thru Hadir di LCC Narmada
KORANNTB.com – Wahana Rumah Hantu kini hadir di Lombok, Nusa Tenggara Barat. Wahana tersebut menggunakan lokasi di Lombok City Center (LCC) Desa Gerimak Kecamatan Narmada Lombok Barat.
Wahana rumah hantu ini berada di area parkir basement LCC. Wahana tersbeut menggunakan konsep drive thru atau masuk menggunakan mobil. Jangan khawatir bagi yang tidak memiliki mobil, karena telah disediakan pengelola.
Wahana rumah hantu tersebut mengambil tema “Misteri Dusun Angker Tuselaq” yang mulai dibuka pada Selasa, 19 Desember 2023. Sayangnya, wahana tersebut hanya dibuka hingga 20 Januari 2024.
Ada banyak hantu yang telah menanti para pengunjung di sana dan siap untuk menguji adrenalin pengunjung.
Dalam satu mobil, minimal dua orang dan maksimal tujuh orang pengunjung. Untuk tarif masuk dipatok Rp35 ribu hingga Rp45 ribu per orang.
Wahana rumah hantu tersebut akan menjadi sangat menarik, mengingat LCC memang sudah lama terbengkalai sejak bangunan tersebut menjadi temuan aparat penegak hukum dalam dugaan tindak pidana korupsi.
LCC dibiarkan terbengkalai begitu lama, sehingga aura mistis di dalam bangunan tersebut begitu sangat terasa. Ini akan menjadi menarik bagi pengunjung yang suka berpetualangan horor.
Wahana rumah hantu dengan konsep drive thru ini pertamakali hadir di Lombok. Sehingga pengunjung dapat menikmati wahana tersebut tanpa harus ke kota-kota besar di Indonesia.