Dua Warga Lombok Utara Tertimpa Pohon Tumbang
KORANNTB.com – Hujan ekstrem disertai angin kencang membuat banyak pohon tumbang di sejumlah tempat. Dua warga di Desa Sigar Penjalin, Kecamatan Tanjung, Lombok Utara, tertimpa pohon tumbang sekitar pukul 12.30 Wita, Minggu, 9 Februari 2024.
Kepala Pelaksana BPBD Provinsi NTB, Ahmadi dalam siaran persnya mengatakan dua warga yang tertimpa pohon tumbang bernama Lalu Rajab dan Kimah.
“Kondisi korban tidak sadarkan diri dan dilarikan ke RSUD KLU untuk mendapat perawatan lebih lanjut,” ujarnya kemarin.
Selain itu angin kencang menyebabkan dua rumah non permanen rusak berat. Dua unit sepeda motor juga tertimpa pohon yang tumbang.
Siklon Tropis
Sebelumnya, Prakirawan Stasiun Meteorologi ZAM, Anggi Dewita mengatakan analisis data kondisi fisik dinamika atmosfer wilayah Indonesia terdapat Siklon Tropis Taliah (991hPa, W Max 40 kt) di Samudra Hindia sebelah barat daya Pulau Jawa, bibit siklon “965” (1002hPa, SW max 20 kt) di Australia bagian barat laut serta sirkulasi siklonik di Laut Cina Selatan sebelah barat laut Pulau Kalimantan.
“Terpantau adanya daerah konvergensi di Kalimantan Barat, Bali, NTB, NTT, dan Laut Banda. Belokan angin terdapat di Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Riau, Jambi, Bangka Belitung, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Gorontalo, Sulawesi Utara, Maluku, Maluku Utara, dan Pulau Papua,” katanya, Minggu, 9 Februari 2025.
Suhu permukaan laut di wilayah perairan Prov. NTB dan sekitarnya berkisar antara 28.0 °C s.d 30.0°C, dengan anomali (-0.5)°C-(1.0)°C. Angin permukaan di wilayah NTB bertiup dengan variasi arah dominan dari Barat – Utara dengan kecepatan angin maksimum mencapai 40 km/jam.
Dia meminta untuk Waspadai peningkatan kecepatan angin di wilayah NTB, serta waspada potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang di wilayah Kota Mataram, Kabupaten Lombok Utara, Lombok Barat, Lombok Tengah, Lombok Timur, Sumbawa Barat, Dompu, dan Bima pada pagi hingga dini hari.