KORANNTB.com – Kebakaran hebat terjadi di Desa Ngali, Kecamatan Belo, Kabupaten Bima, Jumat, 8 Mei 2020.

Kasi Tanggap Darurat BPBD Kabupaten Bima, Bambang, membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan sekitar 19 rumah panggung dilalap api.

Kebakaran diduga akibat ledakan sebuah tabung gas yang berasal dari salah satu rumah warga.

“Kebakaran diduga kuat akibat dari meledaknya tabung gas ukuran 3 kg yang berasal dari salah satu rumah yang ikut terbakar,” ujarnya.

Api kemudian dengan cepat menyambar melalap belasan rumah di RT 09, RW 5 Desa Ngali.

Kebakaran tidak menimbulkan korban jiwa, namun kerugian diprediksi mencapai Rp3 miliar.

“Dalam kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa, tetapi kerugian dari musibah tersebut diperkirakan mencapai Rp3 miliar,” katanya.

Angin kencang juga diduga memicu api semakin menyambar ke rumah-rumah lainnya.

Kemudian Pukul 10.25 Wita, satu unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) milik Pemkab Bima tiba di TKP dan langsung berusaha memadamkan api. Namun karena api sudah besar dan sudah menjalar dari rumah satu ke rumah yang lain sehingga upaya pemadaman tidak maksimal.

“Dengan tambahan 2 unit mobil Damkar milik BPBD Pemda Bima dan masyarakat setempat, pukul 11.25 Wita api berhasil dipadamkan secara total,” katanya.

Atas kejadian tersebut 35 kepala keluarga mengungsi ke rumah kerabat mereka. (red)