KORANNTB.com  – Menyambut musim panas yang segera tiba, Marc Hotel Gili Trawangan dengan bangga mengumumkan serangkaian pembaruan dan inovasi yang siap memanjakan para tamu.

Dalam rangka memberikan pengalaman terbaik bagi pengunjung, Marc Hotel telah menyelesaikan beberapa proyek utama yang mencakup pengecatan seluruh area hotel, pembaharuan menu, dan pembuatan mural seni yang menakjubkan.

Pengecatan seluruh area hotel sebagai bagian dari komitmen Marc Hotel untuk terus memberikan suasana yang segar dan nyaman, seluruh area Marc Hotel Gili Trawangan telah mengalami pengecatan ulang.

Dengan pilihan warna yang cerah dan elegan, kami berharap dapat menciptakan lingkungan yang lebih hangat dan menyenangkan bagi semua tamu yang datang. Proses pengecatan ini juga merupakan upaya kami untuk memastikan bahwa hotel tetap tampil menarik dan terawat dengan baik.

Kemudian untuk pembaharuan menu tak hanya dari segi tampilan, Marc Hotel juga melakukan pembaruan signifikan pada menu makanan dan minuman. Dipimpin oleh chef berpengalaman, tim kuliner telah merancang berbagai pilihan menu baru yang menggabungkan cita rasa lokal dan internasional.

Pengunjung dapat menikmati sajian yang lezat dan inovatif, mulai dari hidangan laut segar hingga pilihan vegetarian yang sehat. Pembaharuan menu ini diharapkan dapat memenuhi selera berbagai tamu dari seluruh penjuru dunia.

Kemudian pembuatan art mural salah satu daya tarik terbaru dari Marc Hotel Gili Trawangan adalah mural seni yang indah, hasil karya seniman lokal berbakat. Mural ini tidak hanya mempercantik lingkungan hotel, tetapi juga menjadi spot foto yang instagramable bagi para tamu.

Seni mural ini mengusung tema keindahan alam Gili Trawangan dan kehidupan lautnya, menciptakan pengalaman visual yang mengesankan bagi siapa saja yang melihatnya.

Seperti diketahui saat ini Gili Trawangan tengah mengalami kenaikan kunjungan wisatawan atau high season. Sehingga pelaku bisnis terus meningkatkan kualitas layanan mereka di Gili Trawangan.

“Kami melihat tahun ini jumlah pengunjung ke Gili Trawangan mulai meningkat sejak pertengahan Mei lalu dan perkiraan sampai Oktober mendatang, occupancy rata-rata diatas 80% dan akan semakin bertambah mengingat periode tersebut merupakan musim liburan panas bagi tamu mancanegara,” ujar Marketing Manager Marc Hotel, Firman Lubis.

Marc Hotel Gili Trawangan terus berkomitmen untuk memberikan pengalaman menginap yang tak terlupakan dengan pelayanan yang ramah dan fasilitas yang berkualitas. Kami mengundang semua tamu, baik baru maupun yang sudah pernah menginap, untuk merasakan pembaruan ini dan menikmati musim panas yang penuh kebahagiaan di hotel tersebut.

Sebagai informasi, Marc Hotel Gili Trawangan adalah hotel bintang empat yang terletak di pulau eksotis Gili Trawangan, Lombok, Indonesia. Dikenal dengan pantainya yang indah dan suasana tenang namun juga meriah Ketika malam hari, berada di tengah area central yang hanya berjarak sekitar 500 meter dari Pelabuhan Gili Trawangan hotel ini menawarkan berbagai fasilitas mewah seperti kolam renang yang langsung menghadap ke laut dan suasana malam di restorannya yang ditemani Live Music serta pelayanannya yang begitu hangat untuk memastikan kenyamanan dan kebahagiaan setiap tamu yang berkunjung.