KORANNTB.com – Kabar duka datang dari Polda NTB. Purn. Kombes Pol Dewa Putu Maningka Jaya tutup usia pada Selasa, 29 Mei 2023. Kabar duka tersebut dapat dari pihak keluarga melalui pesan.

“Telah meninggal dunia ayahanda kami Purn. Kombes Pol. Drs Dewa Putu Maningka Jaya…,” tulis pihak keluarga.

Mantan Karo Ops Polda NTB itu tutup usia pada 22.50 WITA di RSUD Provinsi NTB.

Kombes Pol Dewa Putu Maningka Jaya memiliki jasa yang besar dalam mengawal pembangunan Bandara Lombok di Tanak Awu. Saat itu jabatannya masih Kapolres Lombok Tengah dengan pangkat AKBP.

Dewa Putu Maningka Jaya. (Suara NTB/ars)

Kondisi yang penuh pergolakan dilaluinya dengan sabar. Bahkan setelah pensiun jasanya masih dibutuhkan Polda NTB. Dia dipercaya menjadi bagian dari PT ITDC untuk mengawal pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) dan Sirkuit Mandalika tidak terlepas dari jasanya yang ikut mengawal proyek yang menjadi atensi presiden tersebut.

Demikian familiarnya nama Maningka Jaya, sehingga warga di Lombok Tengah populer memanggil namanya dengan sebutan “Panglima”. Itu karena kiprahnya berada di tengah konflik yang berkepanjangan dalam mengawal pembangunan yang juga betujuan untuk kemaslahatan masyarakat.

Selamat jalan Panglima… (red)