Total 13 Ribu Warga Pelestina Tewas, 5.500 Anak-anak Dibunuh
KORANNTB.com – Sejak invasi darat tentara Israel ke Gaza Palestina, sudah sebanyak 13 ribu korban tewas yang didominasi adalah warga sipil. Dari jumlah korban tewas tersebut, didominasi anak-anak dan perempuan.
Dari berbagai sumber resmi diberitakan bahwa 30 ribu orang menjadi korban cidera akibat pengeboman yang dilakukan tentara Israel secara brutal, yang menyasar rumah-rumah, kamp pengungsian hingga rumah sakit.
Sementara sebanyak 6 ribu warga dinyatakan hilang akibat tertimbun reruntuhan bangunan saat pengeboman terjadi.
Disadur dari tvonenews, 43 ribu unit rumah hancur total atau rusak berat dan 225 ribu rusak. Itu dapat diartikan 60 persen pemukiman di Gaza menjadi dampak sarangan Israel.
Sejak invasi darat dengan dalih memburu Hamas, ada sebanyak 25 rumah sakit dan 52 pusat kesehatan yang tidak berfungsi karena kehabisan daya atau kerusakan. Sementara banyak ambulan juga kehabisan daya akibat tidak ada bahan bakar. Israel masih melakukan blokade total di Gaza.