Peralihan Musim, Hujan Ringan Mulai Guyur NTB
KORANNTB.com – Pada peralihan musim saat ini, hujan dengan intensitas ringan hingga sedang mulai mengguyur Nusa Tenggara Barat (NTB). Stasiun Meteorologi ZAM mengeluarkan prediksi hujan mulai tanggal 21-23 Oktober dan 24-27 Oktober 2024.
Prakirawan Stasiun Meteorologi ZAM, Aprilia Mustika Dewi mengatakan pada 21-23 Oktober 2024 hujan ringan hingga sedang dapat disertai kilat atau petir berpotensi terjadi di sebagian wilayah Kota Mataram, Lombok Barat, Lombok Timur, Lombok Utara, Lombok Tengah, Sumbawa Barat, Sumbawa dan Bima.
“Suhu udara berkisar 23 derajat celcius hingga 35 derajat celcius,” katanya dalam keterangan pers yang dikutip media ini, Senin, 21 Oktober 2024.
Kondisi angin permukaan bertiup dengan varian arah dominan dari tenggara – selatan, dengan kecepatan maksimum 35 km/jam.
Pada 24-27 Oktober hujan ringan hingga sedang dapat disertai kilat atau petir berpotensi terjadi di sebagian wilayah Kota Mataram, Lombok Barat, Lombok Timur, Lombok Utara, Lombok Tengah, Sumbawa Barat, Sumbawa dan Bima.
Suhu berkisar 22-36 derajat cilcius dengan kondisi angin permukaan bertiup dengan varian arah dominan dari tenggara – selatan, dengan kecepatan maksimum 35 km/jam.
Peralihan Musim
Saat ini NTB diketahui tengah mengalami peralihan musim atau pancaroba, dari musim kemarau ke musim hujan.
Prakirawan BMKG Stasiun Klimatologi NTB, Nindya Kirana menjelaskan dengan adanya potensi hujan pada akhir Oktober 2024 mendatang, masyarakat diimbau agar dapat memanfaatkan penampungan air seperti embung, waduk, atau penampungan air hujan lainnya guna mengantisipasi kekurangan air khususnya di wilayah-wilayah yang sering terjadi kekeringan.
Masyarakat juga perlu mewaspadai adanya potensi terjadi hujan dan angin kencang yang dapat terjadi secara tiba-tiba, khususnya pada periode peralihan musim seperti sekarang ini.
Meski demikian, saat ini seluruh wilayah NTB masih dalam periode musim kemarau. Masyarakat NTB diimbau agar dapat menggunakan air secara bijak, efektif dan efisien.