KORANNTB.com – Kapolda Nusa Tenggara Barat, Irjen Pol. Moh. Iqbal merayakan hari kelahiran Pancasila di Taman Budaya Mataram, Senin, 31 Mei 2021.

Uniknya, pentas seni mahasiswa Papua ditampilkan memeriahkan acara. Tidak ketinggalan Kapolda dan Danrem ikut menari bersama mahasiswa.

“Ini menjadi semangat pemuda yang luar biasa yang diinisiasi oleh Komunitas Mahasiswa Papua Lombok,” kata Kapolda.

Mantan Kadiv Humas Polri ini mengapresiasi kegiatan tersebut, sebagai bentuk menumbuhkan rasa nasionalisme. Terlebih lagi, mahasiswa Papua di Mataram berkomitmen tetap mencintai NKRI.

“Kegiatan ini mengajak kita semua untuk memaksimalkan rasa cinta kepada NKRI. Apapun perbedaan suku agama dan budaya, dalam NKRI harus tanpa sekat dan tanpa batas,” ujar Irjen Iqbal.

Ketua Komunitas Mahasiswa Papua Lombok, Ervin Yanpiet Aibekob berharap mahasiswa Papua yang berada di Lombok tidak hanya belajar menuntut ilmu, tetapi juga turut berkontribusi atas pembangunan NKRI khususnya di Provinsi NTB. (red)