“Saya lihat lebih bagus ya. Pengelolaan lebih bagus. Saya tiga kali di sini ya,” kata mantan Gubernur Jawa Tengah itu.

Ganjar berharap penerbangan dan akomodasi menuju Sirkuit Mandalika tidak melonjak agar banyak orang dapat datang ke sana.

“Penerbangannya akomodasinya. Mudahan harganya tidak naik melonjak tiba-tiba ya,” katanya.

Selain itu dia juga mengapresiasi penataan arus lalu lintas di sekitar Sirkuit Mandalika. “Lancar ya arus lalu lintasnya,” ujar dia.

Usai menonton MotoGP, Ganjar bersama TGB Zainul Majdi mengunjungi sejumlah pondok pesantren di Lombok Tengah.