KORANNTB.com – Jumlah kasus positif Coronavirus COVID-19 di Nusa Tenggara Barat bertambah tiga kasus pada Jumat, 1 Mei 2020.

Ketua Pelaksana Harian Gugus Tugas NTB Lalu Gita Ariadi, mengatakan secara akumulatif total kasus menjadi 233.

Tiga pasien positif hari ini adalah pasien nomor 231 berinisial S (47 tahun), laki-laki asal Desa Akar-Akar, Kecamatan Bayan, Kabupaten Lombok Utara. Dia memiliki riwayat ke Gowa.

Kemudian, pasien nomor 232 berinisial S (75 tahun), laki-laki asal Desa Dangiang, Kecamatan Kayangan, Kabupaten Lombok Utara. Dia pernah melakukan perjalanan ke Gowa.

Pasien terakhir adalah perempuan berinisial SM (69 tahun) asal Kelurahan Cakranegara Barat, Kecamatan Cakranegara, Kota Mataram. Dia pernah memiliki kontak dengan anggota keluarganya yang baru pulang dari luar negeri.

“Dengan adanya tambahan tiga kasus baru terkonfirmasi positif, satu tambahan kasus sembuh baru, dan tidak ada kematian baru, maka jumlah pasien positif Covid-19 di Provinsi NTB sampai hari ini sebanyak 233 orang,” kata Lalu Gita Ariadi.

Satu pasien sembuh hari ini adalah pasien nomor 19 berinisial AS (47), laki-laki asal Desa Dasan Griya, Kecamatan Lingsar, Kabupaten Lombok Barat.Sebelumnya, pasien memiliki riwayat perjalanan ke Makassar dalam 14 hari sebelum sakit. (red)