KORANNTB.com – Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Nusa Tenggara Barat (NTB) menyatakan kesiapannya untuk memberikan dukungan penuh terhadap Pranata Humas yang bertujuan meningkatkan kapasitas dan kapabilitas pranata humas yang ada di Provinsi NTB.

“Meningkatkan Kapasitas pranata Humas itu sangat penting,” kata Sekretaris Dinas Kominfotik NTB, Erni Suryani, Selasa 28 November 2023.

Erni menjelaskan, pranata humas itu sangat penting di dalam suatu organisasi mengingat tugasnya menginformasikan atau memberikan informasi yang benar kepada masyarakat. Selian itu, fungsinya menyerap dan mengambil informasi dari masyarakat untuk dikelola dalam internal organisasinya, baik isu positif dan negatif agar menghasilkan situasi yang kondusif.

“Pranata Humas sangat penting dalam sebuah organisasi mengingat tugasnya menginformasikan dan memberikan informasi yang bener kepada masyarakat,” ujarnya.

Dia juga menekankan pentingnya pemanfaatan teknologi informasi sebagai alat untuk memajukan sektor-sektor kunci pembangunan.

“Kami siap memfasilitasi dan memberikan bimbingan teknis guna memastikan implementasi teknologi informasi yang efektif dan efisien di berbagai lapisan masyarakat,” ujarnya.

Dengan deklarasi dukungan itu, Diskominfotik NTB memberikan sinyal positif terkait dengan keterlibatan pemerintah daerah dalam mendukung perkembangan teknologi dan pembangunan lokal di wilayah NTB.